Informasi

 

Hal-Hal yang Perlu Dipersiapkan Sebelum Mondok di Pesantren

Pondok Pesantren merupakan sebuah institusi pendidikan keagamaan paling tua yang tumbuh secara swadaya dan berkembang dikalangan masyarakat islam, terkhusunya di Indonesia. Pola pendidikan Pondok Pesantren menekankan nilai dari kesederhanaan, keikhlashan, kemandirian dan pengendalian diri.

Tujuan umum pondok pesantren adalah membina warga negara agar berkepribadian muslim sesuai dengan ajaran Islam dan menanamkan rasa keagamaan tersebut pada semua kehidupannya dan kelak menjadi sebagai orang berguna bagi agama, masyrakat dan negara.

Oleh karenanya, demi menunjang kegiatan atau seluruh aktivitas tersebut. Ada beberapa persiapan atau barang-barang yang harus dibawa dari rumah ke Pondok Pesantren. Berikut adalah beberapa hal yang harus dipersiapkan dan diperlukan ketika memulai mondok di Pesantren Al Mujahidin Samarinda :

PERSIAPAN NON-FISIK

Sebelum masuk ke Ponpes, Persiapan mental juga perlu dipersiapkan, baik mental anak maupun orang tua. Niatkan dengan niatkan yang baik,  ketika akan berangkat ke Ponpes dengan niatan untuk menimba ilmu atau menuntut ilmu serta mengenyam pendidikan, menggapai ridho Allah SWT

PERSIAPAN FISIK

Persiapan fisik meliputi kondisi tubuh dan hal-hal yang perlu dan boleh dibawa saat masuk Pondok:

  • Al-qur’an dan Alat Tulis

Santri membawa Al-Quran yang berukuran besar/sedang (wajib). Diperbolehkan membawa Al-Qur’an terjemah dan juz ‘Amma. Santri membawa alat tulis yang diperlukan seperti buku tulis, pulpen, pensil, penggaris, penghapus dan alat-alat tulis penunjang kegiatan belajar lainnya.

  • Perlengkapan Sholat

Meliputi baju koko atau kemeja polos, sarung, ikat pinggang, kopiah nasional hitam tidak bermotif (wajib) dan sajadah (lebar maks 50cm), sandal. Bagi santriwati membawa mukena putih/hitam (dominan warna gelap. Bawa perlengkapan sholat secukupnya.

  • Pakaian Sehari-hari

Putra

Pakaian/seragam terbagi untuk kegiatan masuk kelas; baju panjang putih (bebas) dan celana hitam maksimal 3 stel. Seragam pramuka dan pakaian untuk ibadah di masjid. Serta pakaian lainnya dengan ketentuan sebagai berikut:

  • Kaos dan kemeja warna yang tidak mencolok ;

  • Celana training dan celana bahan warna bebas bentuk standar;

  • Tidak bergambar dan bertulisan besar yang kurang mendidik;

  • Tidak bernuansa ormas, partai, atau kelompok tertentu;

  • Tidak berbahan levis & Jins.

Putri

Baju bebas dengan ketentuan:

  • Gamis atau potongan panjang dengan warna tidak mencolok;

  • Baju yang memang pantas digunakan sehari-hari, yang tentunya sesuai dengan syariat Islam;

  • Tidak ketat;

  • Tidak transparan;

  • Tidak bernuansa ormas, partai atau kelompok tertentu;

  • Tidak berbahan levis, jeans, dan kaos;

  • Kerudung blus, namun disarankan juga kerudung dengan model lain, yang penting lebar dengan warna tidak mencolok (yang memang pantas untuk dipakai)

  • Perlengkapan mandi dan mencuci

Ember, deterjen, sabun, shampo, handuk, sikat gigi, sikat baju, hanger/gantungan baju, dan lainnya (secukupnya)

  • Perlengkapan Tidur

Sprei, selimut, guling, (tidak perlu membawa alas tidur, karena kasur dan bantal sudah disediakan pesantren). Lotion anti-nyamuk (bila perlu).

  • Perlengkapan Makan

Piring, gelas, sendok, botol minum (secukupnya saja, karna beberapa akan disediakan oleh pondok. Apabila membawa dari rumah, hendaknya menggunakan barang yang tidak mudah pecah).

  • Perlengkapan Masuk Kelas

Perlengkapan masuk kelas terdiri dari alat tulis (buku tulis dan pulpen). Sepatu berwara hitam polos untuk dipakai saat sekolah, kaos kaki putih dan hitam, seragam sekolah warna putih dan seragam coklat (pramuka). Untuk santriwati, persiapkan kerudung warna putih dan coklat (dipakai di saat sekolah)

  • Obat khusus

Bagi calon santri yang memiliki riwayat penyakit tertentu, hendaknya membawa perlengkapan obat khusus untuk penyakitnya.

PERLENGKAPAN (ALAT) YANG DILARANG DI PONDOK

Kepada seluruh santri tidak diperkenakan membawa dan memiliki:

  1. Alat Elektronik (kecuali senter), dan alat komunikasi dalam bentuk apapun;

  2. Senjata tajam;

  3. Baju bernuansa partai atau kelompok tertentu;

  4. Baju bergambar/bertulisan tidak mendidik;

  5. Penutup kepala dalam bentuk apapun (untuk putra), kecuali peci hitam nasional;

  6. Perhiasan atau aksesoris (kecuali anting-anting untuk santri putri).

*Informasi Di Atas Dapat Berubah Kapan Saja


Tidak ada komentar:

Posting Komentar